Minggu, 30 November 2014

Beras Merah Daging Cincang - Resep dan Cara Membuatnya

Untuk meningkatkan selera makan si buah hati, alangkah baiknya bunda sedikit berani mengolah bahan makanan di rumah. Agar kebutuhan nutrisi vitamin dan gizi bisa terpenuhi oleh si buah hati. Berikut ini Jagat Resep mencoba mempublikasi Resep Membuat Makanan Bayi. Salah satunya adalah Resep Membuat Beras Merah Daging Cincang.  Lengkapi kebutuhan gizinya dengan beras merah daging cincang yang dapat mendukung tumbuh kembang gigi, rambut serta tulang bayi. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba...
 
Beras Merah Daging Cincang  - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
40 gram Promina Beras Merah
50 gram labu kuning
30 gram brokoli
30 gram daging cincang
1 sendok makan minyak sayur
100 cc air masak hangat

Cara Membuat Beras Merah Daging Cincang  :
Kukus 50 gram labu kuning dan 30 gram brokoli hingga lunak. Sisihkan.
Tumis 30 gram daging cincang dengan 1 sendok makan minyak sayur hingga matang.
Seduh 40 gram Promina Beras Merah dengan 100 cc air masak hangat, aduk rata. Tambahkan labu, brokoli dan daging cincang. Aduk rata.
Sajikan untuk 2 porsi

Nilai Gizi (per porsi) :
Energi: 177 kilo kalori
Protein: 7 kilo kalori
Lemak: 9 kilo kalori
Karbohidrat: 17 kilo kalori

Untuk bayi usia 9-12 bulan

Pure Beras Apricot - Resep dan Cara Membuatnya

Untuk meningkatkan selera makan si buah hati, alangkah baiknya bunda sedikit berani mengolah bahan makanan di rumah. Agar kebutuhan nutrisi vitamin dan gizi bisa terpenuhi oleh si buah hati. Berikut ini Jagat Resep mencoba mempublikasi Resep Membuat Makanan Bayi. Salah satunya adalah Resep Membuat Pure Beras Apricot. 40 gram Promina Beras Merah mencukupi 55% kebutuhan zat besi bayi. Ditambah dengan buah aprikot tentu akan lebih lezat. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba...


Pure Beras Apricot - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
50 gram aprikot
50 gram pepaya
40 gram Promina Beras Merah
100 cc air masak hangat
100 cc ASI perah
3 sendok takar peres susu formula

Cara Membuat Pure Beras Apricot :
Kukus 50 gram aprikot dan 50 gram pepaya hingga lunak. Sisihkan.
Seduh 40 gram Promina Beras Merah dengan 100 cc air masak hangat, aduk rata.
Tambahkan buah yang sudah dihaluskan dan 100 cc ASI perah atau 3 sendok takar peres susu formula dilarutkan dalam 100 cc air matang.
Sajikan untuk 2 porsi

Nilai Gizi (per porsi):
Energi: 123.5 kilo kalori
Protein: 5 kilo kalori
Lemak: 2.3 kilo kalori
Karbohidrat: 22 kilo kalori

Untuk bayi usia 6-9 bulan.

Sup Labu Kuning - Resep dan Cara Membuatnya

Untuk meningkatkan selera makan si buah hati, alangkah baiknya bunda sedikit berani mengolah bahan makanan di rumah. Agar kebutuhan nutrisi vitamin dan gizi bisa terpenuhi oleh si buah hati. Berikut ini Jagat Resep mencoba mempublikasi Resep Membuat Makanan Bayi. Salah satunya adalah Resep Membuat Sup Labu Kuning. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba...


Sup Labu Kuning - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
½ sendok makan margarin tawar
1 sendok teh terigu
150 cc kaldu
50 gram labu kuning
50 gram ikan dori

Cara Membuat Sup Labu Kuning :
Lelehkan ½ sendok makan margarin tawar.
Lalu masukkan 1 sendok teh terigu. Tambahkan 150 cc kaldu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
Masukkan 50 gram labu kuning yang sudah dikukus dan dihaluskan.
Tambahkan 50 gram ikan dori yang sudah dipotong dadu kecil. Masak hingga matang.

Nilai gizi (per porsi) :
Energi: 76 kilo kalori
Protein: 6 gram
Lemak: 4 gram
Karbohidrat: 5 gram

Untuk bayi usia 9-12 bulan

Kentang Dori Saus Bayam - Resep dan Cara Membuatnya

Untuk meningkatkan selera makan si buah hati, alangkah baiknya bunda sedikit berani mengolah bahan makanan di rumah.  Agar kebutuhan nutrisi vitamin dan gizi bisa terpenuhi oleh si buah hati. Berikut ini Jagat Resep mencoba mempublikasi Resep Membuat Makanan Bayi. Salah satunya adalah Resep Membuat Kentang Dori Saus Bayam. Ikan merupakan sumber protein yang baik untuk bayi Anda. Kenalkan dirinya pada tekstur lembut dan kenyal ikan dori sejak usia 8 bulan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba...


Kentang Dori Saus Bayam - Resep dan Cara Membuatnya
Bahan :
1 buah kentang
50 gram ikan dori
50 gram bayam
100 ml kaldu ikan
1 sendok teh tepung maizena
50 gram keju parut.

Cara Membuat Kentang Dori Saus Bayam :
Kukus 1 buah kentang dan 50 gram ikan dori secara terpisah lalu haluskan.
Masak 50 gram bayam dengan 100 ml kaldu ikan, lalu haluskan.
Tambahkan 1 sendok teh tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air hingga kental.
Campur kentang dan dori, beri saus bayam dan taburi dengan 50 gram keju parut.
Nilai gizi (per porsi) :
Energi: 178.4 kilo kalori
Protein: 15 gram
Lemak: 6 gram
Karbohidrat: 15 gram

Untuk bayi usia 6-9 bulan

Kamis, 27 November 2014

Sayap Ayam Barbeque - Resep Dan Cara Membuatnya

Jagat Resep - Menikmati santapan ayam tak harus dengan cara digoreng atau disajikan dalam kuah seperti opor ataupun disemur. Mungkin akan lebih nikmat jika anda sedikit berimprovisasi dan memadukan masakan ini sehingga menjadi bercitra rasa tinggi. Nah... bagi anda penggemar masakan ayam dan anda ingin masakan ayam menjadi enak dan terasa nikmat coba saja Resep Membuat Sayap Ayam Barbeque. Bagaimana cara membuatnya bisa anda praktekan caranya di bawah ini beserta siapkan bahan-bahannya ya.... Selamat mencoba.


Sayap Ayam Barbeque - Resep Dan Cara Membuatnya

Bahan :
1,5 kg sayap ayam
200 ml saus plum
150 ml saus tomat
1 sdm kecap Worcestershire
1 siung bawang putih, hancurkan
2 sdm gula merah


Cara Membuat Sayap Ayam Barbeque :
Campurkan semua bahan kecuali ayam dalam wadah kedap udara.
Campur sampai rata.
Masukkan ayam.
Tutup rapat dan masukkan dalam lemari es agar bumbu meresap sempurna.
Panaskan oven dengan panas 220°C.
Letakkan ayam di atas loyang yang sudah diminyaki dan panggang selama 30 menit atau sampai matang.
Sayap ayam BBQ siap disajikan.

Ayam Rica-Rica - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep - Menikmati santapan ayam tak harus dengan cara digoreng atau disajikan dalam kuah seperti opor ataupun disemur. Mungkin akan lebih nikmat jika anda sedikit berimprovisasi dan memadukan masakan ini sehingga menjadi bercitra rasa tinggi. Nah... bagi anda penggemar masakan ayam dan anda ingin masakan ayam menjadi enak dan terasa nikmat coba saja Resep Membuat Ayam Rica-Rica. Bagaimana cara membuatnya bisa anda praktekan caranya di bawah ini beserta siapkan bahan-bahannya ya.... Selamat mencoba.  


Ayam Rica-Rica - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
1 ekor ayam, potong kecil-kecil
2 sdm minyak sayur untuk menumis
15 butir bawang merah
5 siung bawang putih
6 cabai merah
6 cabai rawit
4 lembar daun jeruk purut - diiris atau disobek
2 pangkal sereh - dimemarkan
1 ikat daun kemangi
1 ruas jahe
Laos - dimemarkan
garam gula secukupnya
terasi secukupnya
2 sdt jeruk nipis

Cara Membuat Ayam Rica-Rica :
Haluskan semua bumbu-bumbu, lalu sisihkan
Panaskan minyak, lalu tumis bumbu hingga harum
Masukkan potongan ayam ke dalam bumbu, aduk hingga bumbu merata
Tambahkan sedikit air, tutup lalu masak dengan api kecil
Setelah agak matang, masukkan daun kemangi dan aduk rata.
Angkat dan hidangkan selagi panas

Minggu, 23 November 2014

Sambal Teri Nasi - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep –  admin kembali berbagi informasi mengenai resep nasi olahan, dimana Menikmati ikan asin memang paling pas jika dilengkapi dengan sambal sebagai temannya. Nah, kali ini ada sambal yang dicampur dengan ikan teri nasi asin. Rasanya sangat istimewa apalagi ditambah dengan daun kemangi yang memiliki aroma yang khas. Menyantap sajian makan siang hari ini menjadi lebih lengkap.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 siung bawang putih, digoreng
4 siung bawang merah, digoreng
5 buah cabai merah besar, digoreng
3 buah cabai merah keriting, digoreng
2 buah cabai rawit merah, digoreng
1 sendok teh terasi, digoreng
1/4 sendok teh garam
50 gram teri nasi seduh, digoreng
5 tangkai kemangi, dipetiki

Cara membuat:
  • Uleg kasar bawang putih, bawang merah, cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit merah, terasi dan garam.
  • Tambahkan teri nasi dan kemangi. Uleg asal rata.

Sajikan Untuk 8 porsi

Demikianlah informasi mengenai Resep Sambal Teri Nasi. Semoga bermanfaat

Sayur Kangkung Ikan Asin - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep –  admin kembali berbagi informasi mengenai resep sayuran, dimana Kangkung dan ikan asin memang menjadi pasangan yang kompak jika diolah bersama-sama. Karena kangkung cepat empuk saat mengolahnya tak memerlukan waktu yang lama.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan:
2 ikat kangkung, disiangi
100 gram ikan asin jambal roti, diseduh, dipotong kotak kecil, digoreng
10 buah petai, masing-masing dibelah 2 bagian
3 buah cabai merah besar, diiris serong, dibuang bijinya
25 gram kelapa parut kasar
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
1/2 sendok teh kaldu ebi bubuk
1.000 ml air

Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 cm kunyit, dibakar
1/2 cm kencur
1/2 sendok teh terasi
1/2 sendok makan garam
1 sendok teh gula merah

Cara membuat:
  • Rebus air, bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
  • Masukkan kangkung, petai, cabai merah, kelapa parut, dan kaldu ebi bubuk. Masak sampai matang.
  • Menjelang diangkat, tambahkan ikan asin. Aduk rata. Sajikan.
Sajikan Untuk 5 porsi

Demikianlah informasi mengenai Resep Sayur Kangkung Ikan Asin Cara Membuatnya. Semoga bermanfaat

Jumat, 21 November 2014

Nasi Goreng Putih Campur Udang - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kali ini menyajikan aneka resep masakan Nasi Goreng. Salah satunya Resep Membuat Nasi Goreng Putih Campur Udang. Bagi anda penggemar nasi goreng, sajian untuk sarapan pagi akan lebih variatif jika kita coba resep yg satu ini. Silahkan praktekkan dan pelajari secara detail. Selamat mencoba dan menikmati, semoga bermanfaat.


Nasi Goreng Putih Campur Udang - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
500 gram nasi putih
1 butir telur, buat orak-arik
50 gram kacang polong
75 gram udang ukuran sedang, buang kepalanya
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 sdm kecap ikan
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1 batang daun bawang, iris halus

Cara Membuat Nasi Goreng Putih Campur Udang :
Tumis bawang putih hingga harum.
Masukkan udang, aduk-aduk hingga berubah warna.
Tambahkan kacang polong, aduk rata.
Tuangkan nasi, kecap ikan, garam, merica bubuk, kaldu ayam bubuk dan daun bawang. Aduk hingga rata dan semua bahan matang.
Angkat dan sajikan nasi selagi hangat.
Rasanya akan enak jika Anda sajikan dengan irisan mentimun dan kerupuk.

Nasi Goreng Kembang Kol - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kali ini menyajikan aneka resep masakan Nasi Goreng. Salah satunya Resep Membuat Nasi Goreng Kembang Kol. Bagi anda penggemar nasi goreng, sajian untuk sarapan pagi akan lebih variatif jika kita coba resep yg satu ini. Silahkan praktekkan dan pelajari secara detail. Selamat mencoba dan menikmati, semoga bermanfaat.


Nasi Goreng Kembang Kol - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
1 buah kembang kol ukuran sedang
1 sdm minyak wijen
2 butir telur (ambil bagian putihnya saja)
1 butir telur utuh
garam
1 butir bawang bombay, dirajang halus
1/2 cangkir kacang polong dan wortel beku
2 siung bawang putih, dirajang halus
5 bawang daun yang dipotong kecil-kecil (pisahkan bagian putih dan hijaunya)
3 sdm kecap

Cara Membuat Nasi Goreng Kembang Kol :
Bersihkan kembang kol, potong-potong, lalu masukkan ke dalam food processor.
Hancurkan hingga kembang kol memiliki tekstur seperti nasi putih.
Campur dan kocok 2 putih telur dan 1butir telur ke mangkuk terpisah.
Panaskan wajan dan minyak untuk membuat telur orak-arik, lalu sisihkan.
Masukkan minyak wijen ke wajan.
Tumis bawang bombay, bawang daun bagian putihnya, kacang polong, wortel, dan bawang putih selama 2-4 menit.
Masukkan "nasi" kembang kol.
Masak hingga matang sambil diaduk-aduk selama 5-6 menit, tambahkan juga kecap.
Masukkan telur orak-arik dan bawang daun bagian hijaunya.
Sajikan untuk 4 porsi

Nasi Goreng Ayam Bumbu Kari - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kali ini menyajikan aneka resep masakan Nasi Goreng. Salah satunya  Resep Membuat Nasi Goreng Ayam Bumbu Kari. Bagi anda penggemar nasi goreng, sajian untuk sarapan pagi akan lebih variatif jika kita coba resep yg satu ini. Silahkan praktekkan dan pelajari secara detail. Selamat mencoba dan menikmati, semoga bermanfaat.


Nasi Goreng Ayam Bumbu Kari - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
4 piring nasi putih
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
150 gram daging ayam, potong kotak
100 gram kacang polong
2 sdm kecap ikan
1 sdt bumbu kari
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1 batang daun bawang potong sekitar 1 cm

Cara Membuat Nasi Goreng Ayam Bumbu Kari :
Tumis bawang bombay hingga harum.
Masukkan ayam, aduk hingga berubah warna.
Tambahkan nasi, kecap ikan, bumbu kari, garam dan merica bubuk. Aduk hingga rata.
Aduk-aduk nasi hingga matang dan semua bagian rata terkena bumbu kari.
Menjelang akan diangkat, masukkan irisan daun bawang, aduk rata.
Angkat nasi goreng ayam bumbu kari, sajikan selagi hangat.

Nasi Goreng Jamur Kancing - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kali ini menyajikan aneka resep masakan Nasi Goreng. Salah satunya Resep Membuat Nasi Goreng Jamur Kancing. Bagi anda penggemar nasi goreng, sajian untuk sarapan pagi akan lebih variatif jika kita coba resep yg satu ini. Silahkan praktekkan dan pelajari secara detail. Selamat mencoba dan menikmati, semoga bermanfaat.


Nasi Goreng Jamur Kancing - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
3 siung bawang putih, memarkan
150 gram daging ayam, iris kotak
100 gram jamur kancing, belah dua
1 butir telur, buat orak-arik
500 gram nasi putih
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 batang daun bawang, iris miring
1 sdm margarin

Cara Membuat Nasi Goreng Jamur Kancing :
Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan ayam dan aduk hingga berubah warna.
Masukan telur dan jamur kancing, aduk hingga jamur kancing layu.
Tambahkan nasi, kaldu ayam bubuk, garam dan merica bubuk. Aduk hingga semua bahan rata dan matang.
Sesaat sebelum diangkat, masukkan daun bawang. Aduk hingga rata dan angkat.
Sajikan Nasi Goreng Jamur Kancing selagi hangat.

Nasi Goreng Udang Bawang Putih - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kali ini menyajikan aneka resep masakan Nasi Goreng. Salah satunya Resep Membuat Nasi Goreng Udang Bawang Putih. Bagi anda penggemar nasi goreng, sajian untuk sarapan pagi akan lebih variatif jika kita coba resep yg satu ini. Silahkan praktekkan dan pelajari secara detail. Selamat mencoba dan menikmati, semoga bermanfaat.

Nasi Goreng Udang Bawang Putih - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan :
3 siung bawang putih yang dihaluskan (bisa diganti dengan bawang putih bubuk sekitar 1 sdt)
2 piring nasi
8 buah udang ukuran sedang, belah punggungnya
2 sdm margarin
1 sdt saus tiram
1/2 sdt chicken stock
gula, garam dan merica secukupnya

Cara Membuat Nasi Goreng Udang Bawang Putih :
Lelehkan 1 sdm margarin dan tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang dan masak sampai punggungnya mekar dan berubah warna.
Masukkan 1 sdm margarin lagi dan saus tiram. Setelah leleh, masukkan nasi. Aduk merata. Tambahkan gula, garam, merica dan chicken stock. Aduk merata.
Tutup sebentar selama 30 detik, buka kembali dan aduk. Bila berasap dan bumbu sudah merat, matikan api dan sajikan dalam piring.

Rabu, 19 November 2014

Kuliner Semarang #68 Warung Makan Ojo Dumeh Spesial Seafood dan Ayam Bakar

Karena gue anaknya suka sama menu menu chinese food apalagi kalo lagi laper bisa kalap, jadi dijabanin deh buat nyobain tempat makan yang nyediain chinese food kaya warung ojo dumeh ini. Letaknya di sebrang rumah sakit Elisabeth. Jadi di sebelah parkiran motor Elisabeth kana da jalan masuk gitu, nah masuk aja teruuss luruuss nanti beberapa meter ada di sebelah kiri. Bukanya dari malem dan siap2 aja antri karena warung ini sering penuhh..

Beberapa menu yang dipesan

Capcay Seafood Rp 15.000


Capcaynya enak sebernya Cuma karena bilangnya dibikin pedes, dan kayanya sama masnyaa pedesnya itu ditambahin merica yang terlalu banyak, jadi agak merusak rasa sih,, jadi kalo mau pesen ini jangan blg pedes yaa

Nasgor telur Rp 8.000



Nasgornya enak kalo minyaknya dikurangin dikit aja hehe


Sebenernya pesen ayam goreng mentega juga tp lupa foto. Ayam goreng menteganya cucok enak. Jadi ini ayam fillet yang dibumbuin tepung dulu terus dilumuri bumbu saus mentega gitu enakk..
Ini beberapa menu lainnyaa


Selamat mencobaaaa : )

Kuliner Semarang #67 White Rabbit Dessert

Ngemil cantik, nongkrong cantik, pokonya semua berbau cantik deh, sampe tempat cantik kaya white rabbit dessert ini. Letaknya agak jauh dari peradaban tembalang sih sebenernyaaa di Jalan Abdul Rahman Saleh, Semarang. Daerah2 kaligarang gituu agak ribet jelasinnya hiks hiks jadi bisa dicari di maps yah: (

Nah kalo buat menu, disini adanya dessert aja berbagai macam cake, macaroni shotel, dan minuman. Ini beberapa cake yang dipesan

Red Velvet Rp 35.000


Greentea Ogura Rp 40.000


Tiramisu Rp 35.000


Overall, cakenya gak terlalu enak cenderung kemanisan sih menurut gue yang emang gak suka manis. Harganya juga mahal bgt : (


Kuliner Semarang #66 D'TOP Warung Makan

Namanya juga mahasiswa pasti pengen nyari makanan enak dengan harga terjangkau yaa.. mungkin ini bisa jadi pilihan. Namanya D’TOP di dpn SMA Sedes, (seberang roti wonder di jalan MT Haryono, sebelahnya Japanese 2D). T empat ini tendaan pinggir jalan dan buka mulai malam hari sekitar jam setengah 7.

Menu yang disediakan disini macem2 loh ada nasgor, kwetiaw, steak, ayam berbagai macam bumbu, bakmi, dan suki..
Beberapa menu yang dipesan disana

Nasi Ayam Lada Hitam Rp 13.000

Nasgor Seafood Rp 10.000

Nasgor Ayam Crispy Rp 13.000
Overall, rasanya enaaak… ya walaupun ada kurang2 dikit dibagian rasa. Misal ayam lada hitamnya yang kurang asin, dimaafin karena harganya juga murah. Nasgornya kalo bilang pedes nanti dikasih yang beneran pedes dengan irisan cabe setan.
Dan ini menu lainnya disanaa..


Silahkan dicoba




Kuliner Semarang #65 Nonna Italian Ristorante


Nah resto ini bisa dibilang baru di daerah tembalang, gak tembalang bgt sih tepatnya di daerah bukit sari dekat Nasmoco, seberangnya mie netto. Jadi kalo dari patung kuda, keluar ke kanan trus nanti kan di kana nada pom bensin, sebelahnya ada belokan, masuk ajaaa. Terus luruuuss aja sambil liat ke kanan nanti ada resto ini yang keliatan Italy bgt dari luar. Namanya Nonna Italian Ristorante. Dari luar kelihatan resto mahal yaa.. ternyata pas udah masuk, ya emang mahal :”)

Menu yang disajikan disni berbagai macam menu ala Italy gitu kaya pizza, berbagai macam pasta, steak, dan berbagai macam dessert.
Beberapa menu yang dipesan..
Nonna’s Spaghetti Aglio e olio Rp 39.000

Chicken Cacciatore Rp 40.000


Rasanya unik dan bumbu yang dipakai juga gak biasa, jadi nambah kamus rasa buat lidah (ini bahasanya rancu ya), mungkin awalnya kaya gak cocok di mulut, tapi cita rasanya baru.. mungkin bahan2 yg dipakai disesuain kaya di Italy beneran kali yaa makannya juga mahal2..
Nah kalo ini menu lainnya yg ada disana.

Tambahan, ternyata pas liat menu disini ada menu babinya : ( tapi kata pelayannya sih masaknya di pisah jadi makanan lainnya halal. Semoga aja ya beneer. 





Selasa, 18 November 2014

Tempat Pilihan Sarapan Favorit di Tembalang

Biar kegiatan sehari-hari lancar dan bertenaga, kita diwajibkan buat sarapan loh. Nah apa aja sih pilihan sarapan yang cocok di Tembalang? Ini diaa.......

1. Soto Surabaya belakang Nyamleng

maafin kalo fotonyaa kurang bagus haha maklum waktu kesana tempatnya lagi rame banget dan dpt tempat yg agak gelap. hem sebenernya apa sih yang ngebedain ini sama soto2 lain? menurut gue, kuahnya enak lebih gurih ditambah ada koya yang bebas minta segimana aja yang nambah tambah enak. Harganya mahasiswa banget dan porsinya banyak. Semangkok soto+telor dihargai 8000 aja. Letaknya di belakang warung makan nyamleng


2. Pecel Penny di Sirojuddin


Apasih yang ngebedain pecel-pecel ini dibanding pecel lain di semarang? Banyak! pertama bumbunya diuleg sendiri dadakan setelah ada yg pesen jadi pedesnya bisa josss bgt. Beda dari pecel semarang yang rasanya keseringan manis gituu, ini pecel manisnya dikit aja, dan rasanya nendang bgt cuma dengan Rp 6.000 kalian bisa makan ini. Letaknya di jalan Sirajuddin di sebelah indomaret yg sebelah kanan (kalo dari UNDIP)


3. Ketoprak dan lontong sayur Bang Tono

Ketoprak ini lumayan terkenal di Tembalang karena apa yaa rasa bumbu dan pedesnya yang bisa diatur juga, Dengan Rp 8.000 kalian bisa makan ini lohh.. Letaknya di Jalan Banjarsari ke arah bulusan

4. Penyet Bu Bekti
penyetan dimakan buat sarapan? tetep enak dong. sebenernya warung ini buka dari pagi sampe sore, tapi gue biasa beli ini buat sarapan. yang ngebedain ini sama tempat lain adalah sambel terasinya yang pedes, ditambah ada ikan asinnya, mantep deh bisa dipenyet juga lauk dan sambelnya. ayamnya bisa pilih sendiri. Letaknya di jalan sirajuddin, jadi dari indomaret sirajuddin di seberangnya maju dikit nanti ada kedai nachos itu, sebelahnya ada gang masuk ajaa terus luruuus terus nanti sebelah kiri ada deh warung bu bekti


5. Ayam Bali Burjo Motekar

nah ini yang udah gak asing lagi di tembalang. nasi ayam bali di burjo motekar baskoro. enak pedes dan bikin nagih. harganya juga mahasiswa banget.


6. Nasi Kuning Sekar

Nasi kuning pas banget kan di makan waktu pagi hari, nah nasi kuning sekar ini cocok deh dengan lauk yang macem2 bisa pilih telor, ayam, tahu tempe, perkedel kentang. Harganya Rp 7000,- untuk yang telur bulet.. Letaknya di Jalan Ngesrep sebelumnya gang SBI


7. Nasi Kebuli Palestine

Nasi kebuli ini termasuk tempat makan baru loh di Tembalang. Rasanya enak, gurihnya pas, apalagi ditambah kerupuk emping mantaps! Lauk yang tersedia juga ada daging sapi, daging kambing, telur, dan ayam. Untuk yang daging ayam harganya Rp 12.000,- Letak tempat makan ini di ngesrep setelah jembatan tol, sebelahnya resto lek nonong.


Jumat, 14 November 2014

Nugget Ayam - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kembali berbagi informasi mengenai Resep Nugget Ayam dan cara membuatnya. Chicken Nugget atau Nugget Ayam sudah menjadi salah satu makanan instan di dunia, entah siapa yg pertama kali membuat masakan ini, sebenarnya telah banyak sekali pilihan nugget diluaran sana di toserba yang sudah siap dibeli, Beragam campuran bahan seperti ikan, ayam, sayur, udang. lalu masihkah kita membutuhkan resep nugget ayam ini lagi?.Kami rasa banyak diantara kita yang ingin tahu dan ingin bisa, sehingga nantinya tak perlu beli lagi, lagian kalau kita bikin sendiri dirasa akan lebih sehat dan terjamin kebersihannya iya gak?, berikut resep pembuatan dan cara membuat nugget ayam yang enak. 

Nugget Ayam

Bahan bahan & bumbu utama :

500 gram daging ayam giling segar
2 butir telur ayam - lalu dikocok dulu
5 buah roti tawar - kulit pinggir dibuang ya
2 buah wortel segar - lalu diparut halus
1 buah Keju - parut merk apa saja deh
Secukupnya - Merica bubuk
100 ml air matang - bersih
secukupnya - garam
4 buah bawang putih, - dihaluskan dulu
Sedikit saja Gula pasir

Bahan tuk menggoreng :
Secukupnya Minyak goreng, - merk apa saja
Secukupnya Tepung panir, - merk apa saja
Secukupnya Telur ayam, - kocok

Tata Cara membuat Nugget Ayam Enak
  • Pertama-tama Campurkanlah semua bahan dari mulai ayam sampai gula pasir lalu aduk-aduk sampai merata.
  • Selanjutnya Siapkan oleh anda loyang dengan ukuran 20 cm kemudian olesilah dengan mentega.
  • Kemudian Tuangkanlah adonan nugget ayam ke loyang, ratakan adonan lalu kukus selama 20 - 30 menit.
  • Jikalau Setelah matang si masakan, dinginkan dulu lalu potong-potong sesuai selera atau lebih bagus dicetak dengan cetakan.
  • Terakhir Celupkan Bahan nugget yang sudah dicetak ini kedalam kocokan telur dan balur dengan tepung panir kemudian goreng.
Demikianlah informasi mengenai Resep dan Cara Membuatnya Nugget Ayam. Selamat mencoba dan mencicipi dan semoga menambah wawasan anda.

Cah Daging Sapi Sawi Asin - Resep dan Cara Membuatnya

Jagat Resep kali ini menyajikan Resep Masakan Daging Sapi. Salah satunya adalah Resep Membuat Cah Daging Sapi Sawi Asin. Berikut ini kami sajikan paparan secara lengkap, silahkan di pelajari dan di praktekkan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.


Cah Daging Sapi Sawi Asin - Resep dan Cara Membuatnya

Bahan Daging Sapi :
100 gram daging has dalam, iris tipis
1 sendok teh kecap asin
1/2 sendok makan saus sambal
1/8 sendok teh merica bubuk
50 gram maizena
minyak untuk menggoreng

Bahan :
200 gram sawi asin, cuci bersih, potong-potong
1 buah tahu takwa, bagi 2 bagian, potong-potong
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
2 siung bawang putih, cincang halus
1 cm jahe, memarkan
1 sendok teh kecap asin
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
150 ml air
1 sendok teh angciu
2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Cah Daging Sapi Sawi Asin :
Lumuri daging, kecap asin, saus sambal, dan merica bubuk. Gulingkan di atas maizena. Goreng hingga matang. Sisihkan.
Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga harum. Masukkan tahu dan sawi. Aduk hingga layu. Tuang air.
Tambahkan garam, merica bubuk dan angciu. Aduk rata. Masukkan daging. Aduk rata.(Kn)
Sajikan untuk 4 porsi

Jamur Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok - Resep dan Cara membuatnya

Bagi anda penggemar makanan berkuah dan berserat, mungkin tidak ada salahnya mencoba resep yang satu ini. Kali ini Jagat Resep akan menghadirkan Resep Membuat Jamur Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok. Berikut ini kami sajikan secara lengkap, silahkan di pelajari dan di praktekkan di rumah ya....Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.


Jamur Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok - Resep dan Cara membuatnya

Bahan :
2 bungkus jamur enoki, buang akarnya, suwir-suwir
3 siung bawang putih, haluskan
1/2 sendok teh kecap ikan
1/4 sendok teh merica bubuk
225 gram tepung terigu protein sedang
40 gram tepung beras
1 1/2 sendok makan tepung sagu
3 tangkai kucai, iris halus
3/4 sendok teh baking powder
200 ml air es
1/2 sendok teh kecap asin
3/4 sendok teh garam
minyak untuk menggoreng

Bahan Saus Bangkok :
5 buah cabai merah besar, rebus
1 siung bawang putih, rebus
1 sendok makan saus tomat
1/2 sendok teh garam
1 1/4 sendok teh gula pasir
250 ml air
1 sendok teh tepung sagu dilarutkan dalam 1 sendok makan air, untuk mengentalkan
1/8 sendok teh cuka

Cara Membuat Jamur Enoki Goreng Tepung Sambal Bangkok :
Lumuri jamur bersama bawang putih, kecap ikan, kecap asin, dan merica bubuk. Diamkan 20 menit.
Campur tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, garam, dan kucai. Aduk rata. Lumuri jamur dengan atas tepung. Celupkan ke dalam air es. Lumuri lagi dengan tepung. Goreng sampai matang dan kering.
Saus, blender kasar cabai dan bawang putih. Masak bersama saus tomat, garam, gula, dan air. Aduk hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan sagu. Aduk hingga meletup-letup. Tambahkan cuka. Aduk rata.
Siram di atas jamur.
Sajikan untuk 300 gram

Tumis Brokoli Tuna - Resep dan Cara membuatnya

Jagat Resep kali ini mencoba mempublikasi resep masakan yang di olah dengan cara di tumis. Tidak hanya sayuran hijau saja yang dapat dijadikan tumisan. Tetapi berberapa jenis sayuran hijau lainnya, Nah...resep kali ini menyajikan Resep Membuat Tumis Brokoli Tuna. Bagi anda yang penasaran akan rasanya, silahkan mencoba mempraktekannya di dapur dan mengolah nya di rumah. Selamat mencoba.


Tumis Brokoli Tuna - Resep dan Cara membuatnya

Bahan :
300 gram brokoli, potong sesuai kuntum
100 gram tuna segar, potong kotak
1 buah paprika merah, potong kotak
2 buah tomat hijau, potong-potong
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica hitam kasar
100 ml air
1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Tumis Brokoli Tuna :
Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.
Masukkan tuna. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan paprika merah, tomat hijau dan brokoli. Aduk sampai layu.
Masukkan garam dan merica hitam. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang.
Sajikan untuk 3 porsi

Tumis Brussel - Resep dan Cara membuatnya

Jagat Resep kali ini mencoba mempublikasi resep masakan yang di olah dengan cara di tumis. Tidak hanya sayuran hijau saja yang dapat dijadikan tumisan. Tetapi berberapa jenis sayuran hijau lainnya, Nah...resep kali ini menyajikan Resep Membuat Tumis Brussel. Bagi anda yang penasaran akan rasanya, silahkan mencoba mempraktekannya di dapur dan mengolah nya di rumah. Selamat mencoba.


Tumis Brussel - Resep dan Cara membuatnya

Bahan :
300 gram brussels, bagi 2 bagian
1 buah tahu telur, potong 4 bagian
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
1 siung bawang putih, cincang halus
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan taosi
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
150 ml air
1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Mumis Brussel :
Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan brussels. Aduk rata.
Masukkan taosi, saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai matang.
Tuang air. Aduk hingga mendidih. Tambahkan tahu. Aduk rata. (Kn)
Sajikan untuk 6 porsi

Gurame Bakar Daun Jeruk - Resep dan Cara membuatnya

Siapa yang tidak mengenal ikan. Makanan yang kaya protein ini banyak kita jumpai di mana-mana. Jagat Resep kali ini menyajikan Resep Masakan Ikan. Untuk anda penggemar masakan ikan ini salah satu resepnya. Resep Membuat Gurame Bakar Daun Jeruk, silahkan dipelajari dan dipraktekkan di rumah. Selamat mencoba semoga bermanfaat.


Gurame Bakar Daun Jeruk - Resep dan Cara membuatnya

Bahan :
1 ekor ikan gurame, kerat-kerat
1 sendok makan air jeruk nipis
1/2 sendok teh garam

Bahan Bumbu Bakar(aduk Rata) :
1 siung bawang putih, haluskan
5 butir bawang merah, haluskan
10 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris halus
3 buah cabai merah keriting, haluskan

Bahan Kecap (aduk Rata) :
4 buah tomat hijau, potong-potong
4 butir bawang merah, iris halus
4 buah cabai rawit merah, iris halus
100 ml kecap manis
1 buah jeruk nipis, ambil airnya

Cara Membuat Gurame Bakar Daun Jeruk :
Lumuri ikan gurame dengan 1 sendok teh air jeruk nipis dan 1/2 sendok teh garam. Diamkan 15 menit. Goreng asal berkulit.
Lumuri ikan bersama bumbu bakar. Bakar hingga kecokelatan.
Sajikan bersama kecap.
Sajikan Untuk 2 porsi

Ikan Gulung Asam Manis - Resep dan Cara membuatnya

Siapa yang tidak mengenal ikan. Makanan yang kaya protein ini banyak kita jumpai di mana-mana. Jagat Resep kali ini menyajikan Resep Masakan Ikan. Untuk anda penggemar masakan ikan ini salah satu resepnya. Resep Membuat Ikan Gulung Asam Manis, silahkan dipelajari dan dipraktekkan di rumah. Selamat mencoba semoga bermanfaat.


Ikan Gulung Asam Manis - Resep dan Cara membuatnya

Bahan :
600 gram ikan kakap fillet iris tipis
1 sendok teh air jeruk lemon
1 sendok teh garam
1 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh bawang putih bubuk
150 gram bayam seduh
4 buah crab stick, belah 2 memanjang
minyak untuk menggoreng

Bahan Pelapis :
3 putih telur
100 gram panir kasar

Bahan Saus :
2 siung bawang putih, dicincang halus
1/2 buah bawang bombay, dipotong kotak
2 buah cabe merah, buang biji, potong korek api
1 buah wortel, potong 4x1/2x1/2 cm
100 gram nanas, potong kipas
6 sendok makan saus tomat
2 sendok makan saus sambal
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh cuka masak
300 ml air
1/2 sendok makan tepung sagu dilarutkan dalam 1/2 sendok makan air untuk pengental
2 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Membuat Ikan Gulung Asam Manis :
Saus, panaskan margarin. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah sampai harum. Tambahkan wortel dan nanas. Aduk sampai setengah layu.
Masukkan saus tomat, saus sambal, garam, gula, dan merica bubuk. Aduk rata.
Tuang air. Masak hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan pengental. Aduk sampai meletup-letup. Tambahkan cuka. Aduk rata. Sisihkan.
Lumuri ikan kakap dengan air jeruk nipis, garam, merica bubuk, dan bawang putih bubuk.
Ambil selembar ikan kakap. Lapisi dengan bayam. Letakkan satu potong crabstick di ujung. Gulung.
Gulingkan di atas tepung panir. Celup ke dalam putih telur. Gulingkan sekali lagi di atas tepung panir kasar.
Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kecokelatan. Sajikan ikan bersama saus.
Sajikan untuk 8 porsi

Pepes Pindang - Resep dan Cara membuatnya

Siapa yang tidak mengenal ikan. Makanan yang kaya protein ini banyak kita jumpai di mana-mana. Jagat Resep kali ini menyajikan Resep Masakan Ikan. Untuk anda penggemar masakan ikan ini salah satu resepnya. Resep Membuat Pepes Pindang, silahkan dipelajari dan dipraktekkan di rumah. Selamat mencoba semoga bermanfaat.


Pepes Pindang - Resep dan Cara membuatnya

Bahan :
4 ekor ikan pindang cuwe
4 lembar daun salam, dipotong 2 bagian
4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya

Bumbu Dihaluskan :
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
6 buah cabai merah
3 buah cabai rawit
2 butir kemiri
1 batang serai, diambil putihnya
1 1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir

Cara Membuat Pepes Pindang :
Aduk rata bumbu halus dan ikan pindang cue.
Ambil selembar daun pisang. Beri daun salam dan daun jeruk. Letakkan ikan pindang cue. Bungkus. Semat ujungnya dengan lidi.
Kukus 45 menit sampai matang. Bakar.
Sajikan untuk 4 bungkus

Selasa, 11 November 2014

Kuliner Semarang #64 Pujasera Segitiga Erlangga


Nah kalo lagi siang2 laper dan lagi di daerah simpang lima, yuk coba kuliner yang satu ini. Namanya pujasera segitiga erlangga di daerah Pleburan. Kalo dari simpang 5, kana da tuh toko roti brilliant atau apa yaa yang bentuknya kaya istana, nah disebelahnya ada gang, masuk aja deh kesituu.Nanti ada sejenis apa yaa gabisa dibilang taman juga sih bentuknya segitiga dan disekelilingnya jualan berbagai macam makanan.
Tempatnya emang dipinggir jalan, tapi soal rasa jangan ditanya. Disini menjual banyak makanan kaya tahu gimbal, bakso malang, mie ayam, batagor siomay, dan yang paling terkenal adalah es duriannya.

Tahu gimbalnya biasa aja sih menurut gue, bumbunya kurang mantap, masih enakan tahu gimbal pak supri di Srondol. Harganya Rp 15.000,-




Nah ini dia es durian yang terkenal itu, jadi ini sejenis es campur gt didalemnya ada cincau, mutiara, cendol, tape, dikasih es serut dan ada 2 buah durian. Duriannya manis, enak, seger buat menghadapi panasnya semarang. Harganya cukup mahal sih Rp 20.000,-



Bakso malangnya lumayan enak dengan harga Rp 12.000,-

Pujasera ini buka dari siang menuju ke sore. Boleh dicobaa guys!