Resep Sayur Bumbu Kare dan Cara Membuatnya - kembali blog Jagat Resep informasikan untuk anda para penggemar kuliner. Dimana Mengkonsumsi banyak sayur memang bagus untuk tubuh. Apalagi bila di tambah campuran udang, membuat masakan sayur ini lebih lengkap dan bergizi. Selamat mencoba.
Bahan:
10 lonjor kacang panjang, potong 3 cm
150 gram jagung putren, potong serong
75 gram udang api-api, buang kulitnya
100 gram kacang merah segar
1 buah tomat merah, potong-potong
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 batang serai, memarkan
5 buah cabai rawit merah utuh
1 1/2 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
2 batang daun bawang, potong serong
2.000 ml santan, dari 1 butir kelapa
2 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 butir kemiri, sangrai
1 sendok teh ketumbar
1/2 sendok teh jinten
3 cm kunyit, bakar
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum.
- Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kacang panjang, jagung putren, dan kacang merah. Aduk rata.
- Masukkan tomat, cabai rawit, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang santan. masak sampai matang.
- Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Angkat dan sajikan.
Untuk 5 porsi
Demikianlah informasi mengenai Resep Sayur Bumbu Kare dan Cara Membuatnya. Semoga bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar